Kamis, 04 Juli 2013

Pedagang Kecil VS Waralaba Besar


Berdasarkan hasil pembahasan pada bab IV dapat kami simpulkan bahwa tidak terdapat pengaruh negative dari keberadaan pedagang waralaba ritail mini outlet semacam indomart yang dialami atau dirasakan para pedagang kecil khususnya pelaku usaha warung kecil di wilayah Ciapus Bogor. Dalam studi ini yang berdasarkan fakta-fakta ilmiah kami menegaskan bahwa dewasa ini para pedagang kecil sudah mengalami perubahan mental yang bersifat progress dalam kebersaingan usaha. Sesuai dengan realitas yang kami temukan bahwa pedagang kecil khususnya di wilayah Ciapus Bogor telah menemukan cara baru dalam mensikapi berbagai perubahan, mereka bukan lagi pedagang kecil yang kerap menyalahkan pedagang waralaba atau grosir sebagaimana pedagang kecil pada umumnya. Kedewasaan sikap mulai terlihat dalam kaca mata usaha mereka. Keberadaan indomart tidak dipandang sinis oleh pedagang Ciapus Bogor, melainkan pesaing yang mampu memberikan dorongan terhadap pedagang kecil untuk lebih cerdas dan cerdik dalam menggeluti usahanya. Mereka telah menyadari bahwa diluar pesaing masih terdapat hambatan yang jauh lebih besar yang kerap mereka hadapi sebagaimana yang kami dapati beberapa diantara mereka dulu ada yang sering dipunguti pajak liar oleh pemabuk atau preman dan pedagang kecil yang lain ada yang berargumen bahwa kondisi cuaca merupakan salah satu hambatan utama yang kerap dikeluhkan.
Dari sekian banyak realitas-realitas yang kami temukan di lapangan dan hasil pembahasan terkait indomart selaku pedagang waralaba dan warung kecil selaku pedagang kecil dapat kami pertegas sebagaimana berikut:
1.      Harga produk antara di indomart dan warung kecil relative tidak jauh berbeda. Hal tersebut sesuai dengan informasi langsung dari narasumber (pihak indomart).
2.      Kuantitas produk antara di indomart dan warung kecil jauh berbeda menyebabkan pelaku warung kecil kalah bersaing dalam konteks penawaran barang/produk.
3.      Masyarakat sekitar Cipus cenderung senang berbelanja di indomart dikarenakan beberapa alasan yang telah dijelaskan pada bab IV.
4.      Pelaku usaha warung kecil selaku pedagang kecil di wilayah Ciapus umumnya tidak merisaukan persaingannya dengan indomart, hal ini menandakan bahwa mereka cenderung tidak keberatan terkait keberadaan indomart.
B. Saran
Sesuai dengan apa yang telah dibahas pada bab-bab sebelumnya, kami memeberikan rumusan-rumusan saran terkait indomart selaku waralaba dan pelaku warung kecil selaku pedagang kecil sebagaimana berikut.
1.      Adanya kesetaraan harga barang/produk antara indomart dan pelaku warung kecil mencerminkan bahwa pedagang kecil setidaknya telah mampu bersaing dengan pedagang besar, dilihat dari segi harga barang/produk. Oleh karena itu kami berpendapat bahwa tidak mesti hanya menanti kebijakan baik dari pemerintah bagi pedagang kecil akan tetapi mereka mesti bersifat independent sebagaimana umumnya pedagang besar jika mengandaikan usahanya berkembang terlebih dengan adanya penawaran harga yang positif di pedagang kecil.
2.      Sebagaimana telah dibahas ada beberapa kendala yang menjadikan pelaku warung kecil selaku pedagang kecil masih kalah bersaing yakni seperti kuantitas produk/barang yang ditawarkan tidak setara sebagaimana yang ditawarkan indomart selaku waralaba, kualitas barang yang diasumsikan masyarakat khususnya di Empang Bogor bahwa barang di warung/pedagang kecil cenderung kurang terjamin tidak sebagaimana di indomart meskipun faktanya kami menemukan unsur-unsur yang menegaskan bahwa antara kualitas barang di indomart dan warung kecil tidaklah jauh berbeda karena beberapa fakta dan alasan yang telah dibahas pada bab IV. Jika demikian kami menyarankan bahwa pedagang kecil khususnya pelaku warung kecil sudah semestinya mencari strategi jitu untuk mengembalikan kepercayaan masyarakat khususnya di wilayah Ciapus terhadap barang/produk yang ditawarkan mereka.
3.      Terkait optimisme pedagang kecil di wilayah Ciapus Bogor yang menyatakan mereka tidak terlalu terhambat dalam menarik pelanggan kendati indomart-indomart melumrah disekitar lingkungan berdagang mereka, maka kami mensugestikan bahwa hal ini merupakan point positf bagi pedagang kecil yang mesti dijaga karena mentalitas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Please Uktub Your Ro'yi Here...